Pembelajaran Daring Kelas 8 Pertemuan 1
PEMBELAJARAN DARING
Mata Pelajaran : Bahasa Inggris
Pertemuan : 1
Hari/ Tanggal : Senin/ 04 Januari 2021
Kelas/ Semester : 8/ Genap
Guru Mata Pelajaran : Eny Lestari, S.Pd
Materi Pokok : Simple Present Tense
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Welcome to The English class!
Silahkan lakukan langkah-langkah pembelajaran dibawah ini secara berurutan!
1. Baca dan pahami materi tentang simple present tense berikut:
Materi Bahasa Inggris: Simple Present Tense
SIMPLE PRESENT TENSE
Bentuk kata kerja (verb) yang menunjukkan tindakan sekarang atau kebiasaan.
Ciri-ciri:
-Menggunakan kata kerja bentuk pertama (verb 1).
-Menggunakan kata kerja bantu (auxiliary verb) do atau does.
-Dalam kalimat nouminalnya menggunakan to be berbentuk present yakni am, is atau are.
-Menggunakan keterangan waktu berupa every day, every year, every week, every Sunday, every night dsb.
Positive form (+) | Subject + Verb 1 |
Negative form (-) | Subject + do/does + not + Verb 1 |
Interrogative form (?) | Do/does + Subject + Verb1 …? |
Example: I play guitar every Sunday.
She eats pasta.
He studies Math.
We always go to library.
They come to birthday party every year.
Bentuk positive, negative dan interrogative dari simple present tense
(+) She blows a candle.
(-) She doesn’t blow a candle.
(?) Does she blow a candle?
(+) Vita and Maryam write a letter.
(-) Vita and Maryam don’t write a letter.
(?) Do Vita and Maryam write a letter?
Note:
-Jika subject dalam kalimat berupa she, he, it atau nama seseorang maka verb diakhiri –s/-es.
-Do digunakan untuk subject I, we, you, they, nama lebih dari satu orang.
-Does digunakan untuk subject she, he, it atau nama seseorang.
2. Catat materi tersebut pada buku catatan masing-masing.
3. Hasil catatan tidak perlu dikumpulkan/ dikirim. Cukup disimpan saja sebagai bahan ajar untuk menghafal saat akan ulangan.
Terimakasih telah berpartisipasi pada pembelajaran daring Bahasa Inggris, have a nice day!
0 Comments